IN HOUSE TRAINING MEDIA PEMBELAJARAN ONLINE DAN LOUNCHING APLIKASI RDM DI MAN 1 BANYUMAS

Kebijakan pemerintah tentang bekerja dan sekolah dari rumah pada masa pandemi menuntut  guru  untuk bersikap tanggap dan kreatif dalam menangani bagaimana agar semua proses tersebut berjalan dengan lancar.

Dalam proses  pembelajaran masa pendemi  ini setiap pendidik dan peserta didik MAN I Banyumas sangat membutuhkan  perangkat pembelajaran menggunakan media sosial dan pengetahuan dalam  memahami aplikasi proses belajar mengajar yang sudah  difasilitasi oleh madrasah dengan  menyediakan aplikasi E-Learning Madrasah, dan  Quipper dan penilaian secara RDM.   Namun masih ditemukan kendala  dalam proses transisi kegiatan belajar mengajar serta evaluasi  secara online. Untuk itulah MAN I Banyumas  mengadakan IHT (In House Training) dengan tema  “Penggunaan Media Pembelajaran Online”  guna   mendukung  proses belajar mengajar dan evaluasi .

IHT ini dilaksanakan hari Rabu 1 September 2021  dan dibuka oleh Bapak Bangkit  Tri Handoko. S.Pd selaku selaku wakil kepala bidang akademik.  Dan diikuti oleh seluruh Bapak Ibu guru dengan tetap menjaga jarak dan mematuhi protokol kesehatan. Pemateri dari Bapak  Drs. Mikun M.Pd.I  Guru Biologi Man I Banyumas mengisi  Media Pembelajaran Online dan Bapak Patiman  staf Penma  Kemenag Kab. Banyumas  mengisi RDM sekaligus  launching RDM yang mulai diaplikasikan  oleh  Bapak Ibu Guru MAN I Banyumas.

Kegiatan IHT berjalan dengan lancar dan antusias. Dan kedepan diharapkan proses  pembelajaran  dan evaluasi dapat lebih  berkualitas,   peserta didik lebih semangat, disiplin dan antusias dalam mengikuti kegiatan belajar mengajar selama pandemi Covid-19 ini.