Humas MAN 1 Banyumas, — Sebanyak 445 siswa Kelas XII MAN 1 Banyumas mengikuti Asesmen Bakat dan Minat (ABM) yang diselenggarakan oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemdikbudristek). Kegiatan ini melibatkan Balai Pengelolaan Pengujian Pendidikan Badan Standar, Kurikulum, dan Asesmen Pendidikan berlangsung dari tanggal 28 hingga 30 Oktober 2024 bertempat di Ruang Laboratorium Komputer MAN 1 Banyumas.
Asesmen Bakat dan Minat (ABM) merupakan suatu proses evaluasi yang dirancang untuk mengidentifikasi potensi, minat, dan kemampuan individu, khususnya di kalangan siswa. Tujuannya adalah memberikan pemahaman yang lebih baik tentang diri mereka, serta membantu dalam pengambilan keputusan terkait pendidikan dan karier di masa depan.
Jahroni, Kepala MAN 1 Banyumas, menyatakan, “Asesmen ini merupakan langkah penting untuk membantu siswa memahami potensi dan minat mereka. Kami berharap hasil asesmen ini dapat memberikan arahan yang jelas bagi siswa dalam memilih jalur pendidikan dan karier di masa depan.”
Sementara itu, Bangkit, Wakil Kepala Bidang Akademik, menambahkan, “Kami berharap melalui ABM, siswa dapat lebih mengenali diri mereka dan mengoptimalkan bakat yang dimiliki. Ini adalah kesempatan berharga untuk meningkatkan kualitas pendidikan dan mempersiapkan siswa menghadapi tantangan di dunia kerja.”
Hasil dari asesmen ini diharapkan dapat memberikan panduan bagi siswa dalam memilih jurusan di perguruan tinggi atau jalur karier yang sesuai dengan bakat dan minat mereka. Dengan demikian, ABM berperan penting dalam pengembangan sumber daya manusia yang lebih terarah dan efektif. (eko)